Bagaimana cara mengamankan jaringan wireless ...?
1. Network Name (SSID)
Saat anda membeli biasanya perangkat wireless anda terset dengan SSID (Service Set Identifier) default dari pabrikan, biasanya terisi dengan default atau nama pabrikan (Linksys, DLink, whatever). Gantilah SSID default anda dengan sesuatu yang kebanyakan orang sulit untuk menebaknya. Gunakanlah sesuatu yang membingungkan seperti "Nio8h8kqw01fVRT" (tidak di anjurkan untuk seperti itu :D)
2. Ganti password default perangkat wireless anda
Gunakan kombinasi antara huruf dan angka untuk password baru anda, agar penyusup tidak mudah untuk menebak password
3. Gunakan enkripsi
Pada posisi default, biasanya perangkat wireless tidak terset enkripsinya, sehingga dapat dengan mudah para hacker untuk mencuri data-data. Saya sarankan untuk menggunakan enkripsi terbaru dan bit enkripsi terbesar agar keamanan data lebih terjamin :D
Saat anda passphrase untuk enkripsi. Gunakan kombinasi yang membingungkan. Sebab jika anda menggunakan enkripsi terbaru tetapi passphrase anda lemah, berarti anda menggunakan enkripsi yang lemah.
4. Channel
Ambil non-default channel.
5. IP address local network
Set ip address local network anda secara static, dan konfigurasi perangkat wireless anda agar hanya ip-ip tersebut yang dapat terhubung
sekian dulu ........
No comments:
Post a Comment